Saya sudah pernah mereview tentang Mango Sticky Rice. Silakan baca di sini.
Nah, karena tidak di semua daerah menjual jajanan ini, jangan khawatir! Kalian bisa membuatnya sendiri di rumah kok. Silakan screenshot resep di bawah ini!
Bahan-Bahan :
200 gram ketan putih (cuci bersih, rendam dalam air selama 30 menit – 1 jam)
1 1/2 liter air (secukupnya)
1/2 sdt garam
2 lembar daun pandan
2 buah mangga thailand atau mangga apa saja
1 liter santan kental
100 gram gula pasir
Cara membuat:
- Kupas mangga, potong memanjang dan dinginkan dalam kulkas.
- Didihkan air. Masukkan ketan, garam, dan daun pandan. Aduk hingga air berkurang.
- Kukus ketan. Masak hingga ketan matang. Sisihkan.
- Masukkan santan dan gula ke panci. didihkan di atas api kecil dan aduk hingga gula larut. Dinginkan.
Resep dikutip dari https://www.vemale.com/kuliner/resep-makanan/60230-tak-perlu-ke-thailand-mango-sticky-rice-dapat-anda-buat-sendiri-di-rumah.html
Penyajiannya bisa dilihat pada foto di atas. Lapisan pertama dalah ketan,lalu diatasnya ada potongan-potongan mangga dan siram dengan saus santan. Kalian juga bisa menambahkan taburan wijen di atasnya. Selamat mencoba!
0 comments:
Post a Comment